Inilah Alasan Utama dan 5 Alasan lainnya Kenapa Bergabung Di Blogger Perempuan Network. Ada sangat banyak komunitas blogger, dengan ragam temanya masing-masing. Blogger Perempuan Network atau yang biasa disingkat BPN ini membakukan sebagai media untuk berkomunitas bagi blogger peremuan Indonesia. BPN yang secara resmi terbentuk di tahun 2015, tapi saya tidak ingat kapan tepatnya join dengan BPN (tanggal dan bulan berapa).
Bismillahirrahmaanirrahiim, yang saya ingat dengan baik, sejak ikut Fun Blogging 10, tanggal 20 Maret 2016 di Yogyakarta. Dari acara tersebut, saya mendapatkan brain storming dan membuka mind set saya untuk ngeblog tak lagi sekedar menulis, melainkan menulis di blog dengan arah dan tujuan yang lebih jelas. Bahwa saya tidak boleh merasa cukup untuk selamanya mengacu pada alasan pertama kalinya ngeblog.
Pada awalnya, saya ngeblog hanya untuk fun time, curcol, dan pokok’e nulis, nulis, nulis dan posting. Dan memang tidak salah jikalau ingin “konsisten” dengan asas tersebut.
Tapi untuk bisa betah dan eksis ngeblog, tentu saya perlu alasan baru lagi yang lebih challenging. Anggap saja, ketika sebuah alasan bisa direalisasikan, maka tiba saatnya mencari alasan lanjutan. Ibarat main game online, ketika level basic sudah ditaklukan, tentu akan jenuh jika nge-game nya tetap berjibaku di level basic.
Pertama kali yang saya dengar, tahu dan kenal tentang BPN, image yang dibranding untuk komunitas blogger ini adalah komunitas bagi blogger perempuan agar bisa ngeblog secara profesional, antara lain bagaimana mengelola blog dengan membuat konten yang berkualitas, blog yang SEO friendly, dan hal-hal lainnya yang intinya bagaimana kita bisa menjadi blogger dengan memiliki blog yang rapi dan menghasilkan penghasilan tambahan. Bukankah pekerjaan yang menyenangkan adalah melakukan HOBI yang dibayar?
Credit dari BPN
Jadi, itulah alasan pertama yang memantik rasa penasaran untuk bergabung dengan Blogger Perempuan Network dan dengan antusias saya ikut kelas Fun Blogging 10 kala itu.
Tentu saja, itu bukan satu-satunya alasan saya kenapa bergabung di Blogger Perempuan Network. Alasan yang tidak kalah pentingnya, sama seperti alasan saya bergabung dengan beberapa komunitas blogger sebelumnya antara lain:
- Menambah teman, khususnya yang sama-sama menyukai kegiatan ngeblogging ini. Karena berada di komunitas yang sehaluan, akan harapannya ya akan mendapat teman-teman baru sesama blogger yang akan membawa energi positif untuk ngeblog yang terdistribusi secara masif.
- Menambah motivasi untuk ngeblog. Ini merupakan alasan yang sifatnya outcome dari alasan pertama. Bukankah jika kita punya teman banyak yang memiliki passion sama, cepat atau lambat akan membawa efek yang menginfuskan motivasi untuk ngeblog lebih baik lagi. Bagaimana dirimu, salah satunya dipengaruhi dengan siapa dirimu bergaul dan berteman. Law of attraction istilahnya, atau bisa juga disebut chemistry reaction dalam pergaulan.
- Memperluas networking dan menambah jumlah backlink dengan teman-teman blogger dari berbagai niche blog. teman-teman yang bergabung di BPN kan kategori blognya bermacam-macam, kesamaannya hanya pada blogger perempuan. Otomatis dengan bergabung di BPN merupakan peluang untuk memperluas networking dan menambah jumlah backlink bagi blog saya dong.
- Memperkaya referensi untuk membuat konten. Saat saya (dulu rajin blogwalking), bagi saya tak hanya kesempatan untuk meninggalkan komentar, bersosialisasi dan menambah jumlah backlink, tapi juga merupakan sarana bagi saya untuk belajar hal-hal baru dari blog yang saya kunjungi.
- Mendapatkan peluang job review, campaign dan kerjasama lainnya. Ibarat sekeping mata uang, maka alasan ini merupakan sisi lain dari sekeping uang logam. Sisi lainnya adalah alasan pertama yang sudah saya uraikan di bagian awal tulisan ini. Pada kenyataannya, BPN ini adalah komunitas blogger yang saya ikuti yang pertama kali secara profesional dan concern untuk berkomitmen membuat menjadi media/pihak yang menghubungkan antara blogger dan advertiser dengan kompensasi yang menghargai blogger secara profesional. Ehm, maksudnya BPN berusaha menjaldin kerjasam dengan advertiser dengan menyepakati rate yang “manusiawi” intinya.
Untuk alasan yang kelima, saya mendapatkan bonus bangkitan, salah satunya adalah rasa percaya diri untuk melakukan bargain ketika ada agency yang menawarkan kerjasama (content placement, job review, dsb). Membaca dengan cermat, mempelajari isi brief dan memberikan penawaran balik manakala penawaran yang diberikan oleh agency terlalu banyak “permintaan” ataupun ketika rate yang ditawarkan jauh dari sepadan.
Sebenarnya masih banyak alasan lainnya, tapi akan berkepanjangan kalau saya sebutkan secara terperinci. Padahal saya kan sangat ingin berpartisipasi membuat postingan untuk tema-tema lainnya.
Yang jelas, BPN is a great community for indonesian female blogger who desire to learn, share, and inspire each other through a postive content.
Kalau Anda, apa alasan utama bergabung dengan sebuah komunitas (blogger, menulis dan hobi/profesi lainnya) ?
#BPN30dayChallenge2018
#Day4 #KenapaBergabungDiBloggerPerempuanNetwork