Award Berantai : Your Blog Makes Us Smile. Sebelumnya minta maaf pada sang Putri Cahaya karena baru posting sekarang awardnya padahal sang putri Cahaya sudah berbaik hati memberikan so sweet award ini sejak 23 Desember 2011 (artinya ini award kedua setelah award dari Desthonk Zone. Penasaran siapa putri cahaya tersebut?
Silahkan klik Putri Cahaya dan akan mempertemukan anda dengan sang penulis buku berjudul Kemilau Cahaya Emas ( Sepertinya baru launching #Sok teuuu). Hayyooo, sapa yang tertarik buruan order ya deh atau mau nunggu revewnya dulu? InsyaAllah minggu depan saya posting revewnya # tunjuk diri sok jadi marketing ~ GUBRAKKK.
Nah sekaligus saya sebut award ketiga karena Mbak Alaika Abdullah ~ My virtual corner yang selalu memberikan comment really support (me) for better writing (and others) juga memberikan Award ini pada saya. Jadi berasa mendapatkan kakak perempuan (lagi) even by cyber line (semoga Mbak Alaika gak keberatan neh saya PeDe over dosis berasa demikian). Dan inilah Award yang so sweet thaT’s make me smile too…..senyum kemerdekaan gitu deh……
![]() |
your Blog make us Smile |
Karena ini Award membawa mantra syarat dan ketentuan, maka dengan senang hati saya jawab pertanyaannya sebagai berikut:
- Siapa guru favoritmu? Tanpa bermaksud mengecilkan arti dan rasa hormat saya pada semua guru yang sudah menorehkan tinta ilmunya pada buku putih saya, maka beberapa guru yang ingin saya sebutkan di sini. Yang pertama, Pak Munasir ( Guru Agama ~ SMA) yang setiap kali mengajar tanpa bosan memberikan ‘sindiran’ yang asli selalu bikin telinga panas dan telak namun setelah setahun lebih saya renungkan finally I decided untuk hijrah menggunakan hijab (jilbab) Alhamdulillah hingga sekarang dan semoga until the last my breath (karena inilah commitment saya ketika mempertimbangkan dan mengambil keputusan berjilbab, saat orang berjilbab masih minoritas ~ sekolah umum masih jarang yang mengijinkan~ dan di pandang dengan sinis). Yang kedua Guru Matematika: Pak hartono, pak Sidjam & Pak Jianto ( SMP), Pak Sri Ngesti & Pak Khoiri (SMA), para Guru Matematika yang friendly cara mengajarnya juga orangnya sehingga membuat saya fall in love dengan Matematika. Yang ketiga, Bu Sofi Wardhani ( Kimia ~ kelas II SMA ) meski cara mengajarnya galak plus ‘kejam’ tapi bermula dari beliau yang membuat saya so interesting dengan Kimia ( hingga kuliah pun mengambil chemical engineering). Yang Keempat, Pak zinal ( Fisika ~~ kelas III SMA) yang bikin saya gak freaky dengan Fisika meskipun dalam pelajaran ini saya lumayan ‘menyedihkan’ di banding matematika dan Kimia. Semoga semua ilmu yang sudah di berikan menjadi amalan yang pahalanya selalu mengalir buat beliau dan guru-guru yang lainya (the truly teacher)
- Apa makanan yang kamu sukai? makanan yang tak kamu sukai? Sejujurnya saya pemakan segala (yang halal), tidak ada makanan yang tidak saya sukai. Bahkan suatu hari adik saya (satu-satunya) pernah menyindir (karena tidak menghabiskan makanan): Kok sombong sih Mbak, gak ingat ta saat kita kecil, bahkan untuk makan besok saja seringkali masih di pikir (dicari) besok juga?
- Ceritakan pengalamanmu yang berkesan ! Sebenarnya banyak hal yang berkesan (baik suka maupun duka), tapi salah satu peristiwa yang bisa saya sebutkan di sini adalah moment ketika kehilangan dompet dan laptop (kejadiannya tidak bersamaan), ‘isi’nya yang membuat cukup shock theraphy. Namun dari peristiwa kehilangan yang justru membaw saya untuk menemukan bagaimana saya bisa bersikap ‘melepaskan’ (meski masih berasa sedihnya) dengan doa semoga barang tersebut membawa manfaat bagi yang mengambilnya dan semoga orangnya tidak mengulangi (mendapat hidayah untuk beralih pofesi yang halal).
- Siapa cinta pertamamu ? First love (di sini saya artikan love as mature men – women), hemmm…sapa ya? Asli dan jujur, saya gak bisa jawab siapa orangnya karena saya sendiri gak nyadar kapan pertama kali mengalami ‘rasa’ jatuh cinta tersebut. #Maaf. Atau barangkali ada yang bisa membantu saya untuk menjawabnya? #jangan sungkan
- Who is your best friend ? Oh dearest My GOD, kalau best friend artinya hanya 1 orang dunk? Padahal saya punya teman banyak, mulai dari yang kenalnya secara menjejak bumi sampai dunia cyber meski ada yg bilang dunia maya identik dengan blind relation, but I do believe there are so many people on cyber community who desire to make good friendship even don’t know each other by own eyes. Yesss, you’re My best friend too….Anyway, by the way and bus way…banyak teman bikin hidup lebih hidup karena nambah sodara (beda ayah-ibu).
Pertanyaannya sudah saya jawab dengan sebaik yang saya bisa, dan karena ini award berantai, maka saya lanjutkan perjalanannya pada teman-teman blogger yang saya sebutkan dalam daftar di bawah ini.
Tidak ada maksud diskriminasi, maka daftar penerima Award Berantai: Your Blog makes Us smile ini masih bisa saya up date jika ada di antara para teman lainnya berkenan untuk menerimanya, akan saya masukkan link’nya dalam daftar berikut ini:
- Al kahfi – man and the moon
- Ketty Husnia - ketthusnia
- Yunda Hamasah – Indah pada masanya
- Lidya – Mama Cal-Vin
- Reni Judhanto – Catatan kecilku
- Mira – Inspirasi Mama
- Asep saepurohman – Ignorance: kejadian adalah tulisan
- Covalimawati – Runaway Diary
- Andy Sudarmanto – Sosial & Budaya
- Dihas Enrico – D.E’s Zone
- Kang sofyan – Sofyan Diary
- Rakyan Widhowati tanjung – seribu lambaian puisi
- Dhenok habibie – Perjalanan panjang
- Zulfadhli’s Family - … a stories about love & life…
- Djangan pakies – Djangan pakies
- Ayu – Memoar Ayu
Yuukkk, silahkan di ambil awardnya ya. Maaf jika ada salah penulisan nama person dan atau blognya. Dan jangan lupa di jawab kelima pertanyaannya yangs sama di atas biar afdhol. Terima kasih untuk semuanya sudah berkenan mampir di sini semoga Award berantai ini semakin bisa mengokohkan persahabatan kita semua.