Digitalpreneur, Marketing Internet Untuk Promosi dan Pemasaran Yang Lebih Efektif. Sudah pernah dengar digitalpreneur? Istilah ini semakin populer dan naik daun seiring dengan perkembangan dunia internet. Adalah Setali tiga uang dengan internet marketing, maka digital preneur adalah orang yang melakukan digital marketing.
Saya mulai mendengar istilah ini ketika beberapa kali ada kegiatan workshop untuk UKM yang bertujuan memberikan pengetahuan dan pendampingan untuk memanfaatkan media online atau internet untuk meningkatkan dan memperluas jangkauan pemasaran produknya.
Bismillahirrahmaanirrahiim secara definisi digitalpreneur adalah seseorang atau kelompok yang memanfaatkan media digital (menggunakan HP, gadget lainnya) yang terhubung dengan internet untuk mempromosikan dan memasarkan produk, baik yang bentuknya fisik maupun jasa. Dalam istilah yang lebih umum, digital preneur ini dikenal dengan sebutan digital marketing atau aktifitas jual-beli secara online.
![]() |
Credit |
Karena tanpa promosi dan pemasaran, akan sehebat apapun sebuah barang atau jasa, tak akan ada yang tahu dan tertarik untuk membeli atau menggunakannya jika tidak dipromosikan dan tidak dilakukan pemasaran secara tepat, cepat, dan efektif.
Bingung bagaimana mengelola dan melakukan digital marketing secara bersamaan dengan proses produksi Anda?
Jika karena beberapa alasana sehingga belum bisa memiliki tim pemasaran secara khusus, apalagi yang bisa melakukan digital marketing, sangat disarankan untuk menggunakan pihak lain yang memang focus melakukan digital marketing. Saat ini sudah banyak perusahaan yang serius mengambil segmen usaha untuk menggarap digital marketing ini. Berikut ini beberapa contoh metode pemasaran digital marketing yang sudah banyak ditawarkan oleh para digital preneur:
- SEO – Search Engine Optimization yaitu jasa yang diberikan berupa pengelolaan website perusahaan agar mudah di index pada laman pencarian google. Sehingga jika ada yang calon konsumen yang melakukan browsing akan menemukan situs Anda muncul pada halaman depan google atau browser lainnya.
- Iklan online yang menggunakan media sosial seperti Facebook, Instagram , Google Adwords dll.
- Vidiotron atau billboard elektronik yang bisanya dipasang pada ruas-ruas jalan raya yang strategis
- Tayangan iklan melalui televisi dan radio yang lebih menarik penonton atau pendengar
- Email marketing, SMS dan Broadcast chat marketing.
![]() |
Credit |
Anda punya Usaha yang sedang dirintis tapi belum punya tim marketing yang handal? Atau hendak melakukan personal branding tapi tidak bisa melakukan nya sendiri?
Tidak perlu semua harus dikerjakan sendiri bukan, biar digitalpreneur yang melakukan internet marketing untuk anda. Anda hanya perlu mencari agen internet marketing yang handal, amanah dan berorientasi pada hasil yang ingin diperoleh oleh klien, tentu saja dengan strategi efektif, tepat sasaran, dan biaya yang terjangkau.
Wah ini nih. Menurut saya, digital marketing itu udah paling efektif banget lah buat media promosi :D
ReplyDeleteSelain untuk promosi, sekarang ini era digital memudahkan dalam melakukan transaksi mba. Makanya kalau para digitalpreneur mengembangkan usahanya, aku yakin potensial banget.
ReplyDeletewiii sekarang ada ya firma untuk digital marketing.. jamanku dulu kita harus ngelakuin semua semua sendiri, sedih deh
ReplyDeleteWah mantab. Aku sudah memanfaatkan ini sejak melek teknologi dan paket hape BB pertama kali. Makasih infonya mbak
ReplyDeleteWaah kerenn nih mbakkk, aku dulu pernah belajar juga digital marketing kalau ditekuni emang bikin ketagihan
ReplyDeleteDigitalpreneur, Marketing Internet Untuk Promosi dan Pemasaran Yang Lebih Efektif
ReplyDelete