Pulau Tidung, Surga Tersembunyi Di Kepulauan Seribu

Pulau Tidung, Surga Tersembunyi Di Kepulauan Seribu. Jakarta sebagai kota megapolitan, yang akrab dengan kepadatan penduduk dan segala atributnya, ternyata masih memiliki banyak destinasi wisata bernuansa alam yang menawarkan sejuta pesona keindahan, Pulau Tidung salah satu contohnya.
Pulau Tidung, salah satu pulau yang berada di Kepulauan Seribu ini adalah salah satu destinasi wisata yang semakin banyak diminati, tak hanya bagi warga Jakarta tapi juga dari berbagai penjuru daerah di Indonesia, bahkan juga dari mancanegara. Keindahan pantai, pemandangan alami yang masih segar dan berbagai spot wisata.
Bismillahirrahmaanirrahiim, Pulau Tidung kaya akan spot-spot wisata yang sanggup menghipnotis para wisatawan. Daya tarik wisata alamnya siap memanjakan para wisatawan sejak pertama kaki menjejak kawasan Pulua Tidung hingga ujung Pulau Tidung. Saking indahnya, sampai ada menyebut Pulau Tidung ini sebagai Surga tersembunyi yang di DKI Jakarta.

Yakkk, jika ke Jakarta dan pengen suasana yang berbeda, yang masih kental nuansa alamnya, sejuk, segar dan kaya akan spot-spot yang cethar, maka Pulau Tidung, salah satu Pulau yang ada di Kepulauan Seribu ini sangat recomended untuk dimasukkan dalam list destinasi wisata.

Image: www.piknikdong.com

Penasaran kan, pesona wisata apa saja sih yang bisa dinikmati di pulau yang berada di Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan ini? Yuk, kita simak 5 spot wisata yang terdapat di Pulau Tidung, yang sudah nangkring di jagat perwisataan seantero dunia.

Yang Pertama Pulau Tidung Besar. 
Pulau Tidung sendiri terbagi menjadi dua yaitu Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Kecil. Pulau Tidung besar ini yang ada penghuninya, lengkap dengan semua fasilitas umumnya mulai penginapan, tempat ibadah, tempat-tempat makan, peralatan untuk menyelam dan fasilitas lainnya. Daya tarik Pulau Tidung besar adalah pesona pemandangan pantai dengan pasir putihnya dan hamparan laut biru bersih yang membuat betah untuk berlama-lama menikmati suguhan pemandangan alami yang menyegarkan. 

Yang Kedua Pulau Tidung Kecil
Berbeda dengan Pulau Tidung Besar, Pulau Tidung Kecil ini tidak ada penghuninya dan merupakan kawasan Konservasi Hutan Mangrove yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan eksistem Pulau Tidung. 

Yang Ketiga Jembatan Cinta
Kalau di Surabaya ada ikon ngehits Jembatan Suramadu, maka ada Jembatan Cinta yang menjadi ikon bagi Pulau Tidung, dengan panjang sekitar 800 meter untuk menghubungkan antara Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung kecil. Bentuk jembatan cinta ini sangat unik, merupakan spot yang strategis jika ingin menikmati keindahan sun set maupun sun rise. Di Jembatan Cinta ini juga kerap digunakan pasangan-pasangan yang membuat sesi pre wedding.

Image: www.simphortour.com

Yang Keempat Taman Nasional Bawah Laut.
Perairan di Pulau Tidung kaya beragam jenis ikan, aneka biota laut dan terumbu karang tak kalah cantiknya dengan terumbu karang di tempat lainnya. Spot Taman Nasional Bawah Laut yang berada di kawasan Pulau Tidung ini tentu menjadi magnet tersendiri bagi pecinta wisata bahari, terutama yang punya hobi menyelam dan menikmati pemandangan bawah laut. 

Yang Kelima Penangkaran Ikan Hiu
Pengkaran Ikan Hiu, tempat ini tentu sangat menarik perhatian karena tidak banyak tempat wisata yang menawarkan keindahan wisata Penangkaran Ikan Hiu seperti di Pulau Tidung. Meskipun sebenarnya penangkaran hiu ini berada di Pulau Pramuka, akan tetapi karena letak Pulau Pramuka sangat dekat dengan Pulau Tidung sehingga penangkaran Hiu ini identik menjadi satu bagian wisata dari Pulau Tidung. Untuk mengunjungi penangkaran hiu ini sangat mudah, hanya butuh waktu beberapa menit dari Pulau Tidung menggunakan sarana transportasi yang tersedia di sana. Semacam ada rasa kurang lengkap jika ke Pulau Tidung tidak mengunjungi Penangkaran Ikan Hiu ini.

Tertarik untuk mengunjungi Pulau Tidung ? 
Ada beberapa alternatif untuk menuju Pulau Tidung. Yang pertama adalah melalui pelabuhan Muara Angke dengan menggunakan kapal ferry reguler yang membutuhkan waktu tempuh 2 – 3 jam. Rute yang kedua dan bisa lebih cepat, adalah menggunakan speed boat dengan titik keberangkatan dari Marina Ancol, tentunya tarif sedikit lebih mahal jika dibandingkan dengan naik kapal ferry. 
Ah iya, selain dari Jakarta, untuk sampai ke Pulau Tidung bisa juga melalui Pelabuhan Rawasaban Tangerang dengan naik kapal feri, otomatis selain tarifnya bisa lebih ramah dibandingkan naik speed boat, tapi juga bisa lebih cepat karena jaraknya lebih dekat.
Jadi, jangan lupa mampir ke Pulau Tidung ya kalau sedang holiday di Jakarta? Mau dari arah manapun, dijamin wisata ke Pulau Tidung tak akan terlupakan lho.

Ririe Khayan

Assalamulaikum. Hi I am Ririe Khayan a Lifestyle Blogger and live in Jogya. I’m the Author Of Kidung Kinanthi, a Personal Blog about my random thought, parenting, traveling, lifestyle, & other activity as well as Personal & Working Mom Story. Kindly feel free to contact me at: ririekhayan(at)gmail(dot)com

19 comments:

  1. Penasaran ke penangkaran ikan hiu, krn kalau ngeliat penangkapan liar ikan hiu suka sedih gitu, kalau di sini bisa ngeliat perlindungannya yah kak?

    ReplyDelete
  2. Mau banget lah ke sana, tunggu huitnya terkumpul dulu. Mau hunting foto-foto keren. sekalian lihat penangkaran hiu, jarang-jarang kan

    ReplyDelete
  3. Potensinya lumayan menjanjikan ya, tinggal digeber promosi lebih banyak lagi, soalnya memang potensi bahari Indonesia itu besar banget dan bisa jadi daya tarik yang gak ada habisnya.

    ReplyDelete
  4. Pulau tidung ini sangat sering dikunjungi oleh anak anak remaja SMA nih.
    .
    Waktu SMA dulu banyak banget yang ajakin liburan kesana kayanya bagus juga nih kesana

    ReplyDelete
  5. Wah pengen ih ke Pulau Tidung.. panoramanya keren juga ya. Harus rame-rame inimah kesananya, kalau sendirian kan gak seru :)))

    ReplyDelete
  6. Udah beberapa kali aku pengen ke pulau tidung tapi ga jadi-jadi. Padahal kan enak ya, deket dari aku yang tinggal di Jakarta sih. Mau coba ajuin lagi ah buat liburan keluarga nanti.

    ReplyDelete
  7. Waktu aku kesana tahun 2013 pas ngerayain tahun baru, jembatan cinta itu belum jadi ketika di bangun kembali pasca runtuh. Dan memang surga tersembunyi banget disana

    ReplyDelete
  8. Keren ya ternyata Jakarta masih punya wisata alam yang menarik kayak gini. Wah, next boleh nih kak tulis soal gimana caranya ke sana, biaya2nya dan lain-lain. :D

    ReplyDelete
  9. Banyak banget ya hal menarik di Pulau Tidung. Naksir sama taman bawah laut sama penangkarang Hiunya itu deh. Seru kalau bisa ke sana

    ReplyDelete
  10. Kalau mau wisata alam tdk jauh dari ibukota ya Kepulauan Tidung ini paling cocok didatengin ya. Semoga pengelolaannya semakin oke biar tambah banyak wisatawan yg berkunjung ke sana.

    ReplyDelete
  11. Tertarik bangeet bisa pergi ke Pulau Tidung. Pemandangan di sepanjang pantainya indah sekali.
    Semoga ada kesempatan bisa berlibur ke sana

    ReplyDelete
  12. banyak banget ya kak, kawasan wisata di Pulau Tidung, kalau didatengin seharian bisa enjoy semua ngga ya? apa kudu harus nyiapin tenda atau nginep dimana gitu? hehehe jadi pengen nyobain foto milkyway disini

    ReplyDelete
  13. Kalau lihat foto temen-temen yang liburan di pulau tidung suka mupeng deh, banyak spot kecenya, padahal deket ya masih di Jakarta tapi belum kesampaian ke sana

    ReplyDelete
  14. Aku ke pulau tidung sekitar tahun 2012 saat tahun baru, ahh jembatan cinta ngingetin aku sama seseorang yang sudah tak bersama lagi ,, hahaaa
    Sekrang tambah bagus kayaknya nih pulau tidung.

    ReplyDelete
  15. Sepupu aku lagi ngajakin terus nih libur lebaran ke Pulau Tidung. Berhubung aku udah pernah ke Pulau Harapan dan Pulau Pramuka. Jadi, pengen mampir ke sana deh*

    ReplyDelete
  16. Tempatnya artis-artis kalau lagi liburan yaa..
    Aku mupeng banget pengin merasakan nikmatnya berlibur di Kepulauan Seribu, khususnya Pulau Tidung.

    ReplyDelete
  17. Menarik ya membaca tentang Pulau Tidung. Dan sekarang objek wisatanya juga benar-benar menarik. Duh... Mupeng pengen ke sana :)

    ReplyDelete
  18. Aku pengen ke Pulau Tidung demi bisa menikmati pantainya sehari semalam. Kan banyak ya penginapan di dekat pantai, sekalian hanimun gitu. Entah hanimun yang keberapa. 😂

    ReplyDelete
  19. Kok saya jadi parno yah.. khawatir ada hiu lepas dari penangkarannya :)

    ReplyDelete

Leave a comment or just be silent reader, still thank you so much.
Terima kasih telah singgah di Kidung Kinanthi.
Mohon maaf, atas ketidaknyamanan MODERASI Komentar.

Maaf ya, komentar yang terindikasi SPAM atau mengandung link hidup tidak akan dipublikasikan.

So, be wise and stay friendly.